Grup Facebook Lebih Efektif untuk E-comerce Dibanding Blog ?

E-comerce atau perdagangan secara elektronik sudah sangat populer, banyak alasan kenapa orang beralih ke ecomerce, situs situs nya pun bermunculan , dari blog sampai web besar besaran layaknya toko asli dan toko kecil di dunia nyata, namun benarkah popularitasnya terkalah kan dengan group facebook?




Ecomerece adalah sebuah pertaruhan besar dimana situsnya bisa maju sukses atau gagal sama sekali, hal ini terkendala dengan kemampuan seseorang mengembangkan situsnya, utamanya kemampuan seseorang dalam mengolah SEO, mengerti SEO dan mengamalkannya bukanlah hal yang mudah apalagi untuk para pemula, maka dari itu banyak situs yang menawarkan jual beli sacara instan.


namun hal itu tentu saja mengeluarkan biaya berlebih lagi, bukan hanya harus membayar domain dan hosting, namun mendesign web juga merupakan hal yang tidak mudah karena tak sedikit waktu yang dibutuhkan untuk mendesign sebuah web penjualan yang efektif dan baik.

Beranjak dari hal itu maka Facebook menjadi alternatif bagi para pedagang pemula dan minim modal, mereka cukup membuat group dan "menculik" orang-orang untuk menjadi sasaran pemasaran mereka, dengan demikian ia tidak usah repot mencari pelanggan dan memahami SEO.

Bukan hanya itu, melihat daari beberapa provider penyedia layanan internet, ada satu operator yang gratis browsing facebook sepuasnya. hal ini tentu menambah keuntungan untuk para panjual. terlebih lagi facebook mudah difahami oleh para pengunjung di banding situs buatan sendiri.

Lalu apa kah web tidak berguna?


tentu tidak setiap bidang memiliki kekurangan dan kelebihan masing masing, web lebih unguul di banding facebook dalam hal pemesanan dan pembelian. aturannya jelas dan jangkauan lebih luas, artinya barang bisa di beli oleh orang mana saja dengan bantuan sistem yang otomatis, sadangkan facebook masih harus manual kadang kita repot sendiri dengan membalas pesan dari para pembeli.


jadi sebelum anda memilih antara facebook dan web, tentukan sejauh mana anada akan berjualan jika biaya minim dan jangkauan masih sedikit gunakan facebook, jika untuk besar besaran gunakan web.

atau gunakan facebook dan setelah maju gunakan web.

Semoga bermanfaat  




0 komentar:

Post a Comment

Copyright © 2014 Dunia Naeta All Right Reserved