Cara Merawat Laptop

Cara Merawat Laptop - Cara ini memang sudah banyak dibahas di situs lain namun saya hanya ingin berbagi sesuai dengan pengalaman saya sendiri, mengingat laptop saya pernah terkena masalah yaitu Layar laptop menjadi hijau setelah diketahui masalahnya akhirnya selesai juga sampai sekarang tidak ada masalah lagi. walau entak esok atau lusa mungkin bisa kembali rusak bila tidak dirawat.

Bukam hanya itu, kemarin sempat menginstal ulang nebook orang lain, yang memiliki keluhan luar biasa yaitu lama untuk booting dan keyboard nya rusak akibat berlebihan bermain game, padahal kapasitasnya hanya sebagai net book tapi game nya melebihi laptop saya.

baik kita langsung saja cara merawat laptop :


1. Gunakan Laptop dengan sewajarnya.

Jagan anggap laptop sebagai PC super untuk gamers atau laptop sebagai barang yang tahan bangting. karena ia memiliki sifat yang rentan walau ada beberapa jenis laptop yang tahan terhadap goncangan tapi  agar awet rawat dengan baik dan berhati hati.

2. Perlahan membuka tutup layar.

Lakukan perlahan karena engsel laptop merupakan bagian yang paling rentan, melalukan buka tutup berlebihan juga dapat merusak engsel laptop. Selain itu usahakan sudut membuka tidak lebih dari 120 derajat.

3. Hindari penggunaan berlebihan

Gunakan laptop di bawah 2 jam secara sekaligus, jika anda menggunakannya lebih anda harus mematikannya terlebih dahulu sekitar 15 menit. selain agar laptop hemat energi kita juga dapat mengistirahatkan diri dan menghindari kesalahan bekerja.

4. Cabut Baterai saat bermain game/ digunakan di rumah.

Bila anda menggeunakan laptop untuk bermain game, cabut baterai dan hanya menggunakan charge untuk sumber listriknya, hal ini digunakan agar baterai tidak gampang low bat. karena penggunaan baterai sekaligus charge dapat menyebabkan kebocoran pada baterai.
5. Hindari penggunaan Penutup/ kondom laptop

Banyak orang baranggapan alat tersebut bisa membuat keyboard awet, namun sesungguhnya benda itu menutupi hawa panas yang dikeluarkan laptop dari arah keyboard, jadi bisa membuat laptop lebih panas, bahkan bisa dua kali lipat panasnya.
Gunakan penutup keyboar bila anda sedang mengetik sebentar saja atau di bawah 2 jam yang tadi.

6.Hindari pemasanngan software berlebihan.

Lihat di uninstal program komputer anda, lihat berapa banyak jumlah software yang bersifat GIGA?  jangan terlalu banyak software yang bersifat GB gunakan max 2 software sisanya anda simpan saja dulu dan gunakan jika diperlukan saja.

software yang berat akan membebani RAM, dan secara tidak langsung anda memperpendek umur RAM.

7. Jagan gunakan laptop di atas kasur berlama lama.

Mungkin para wanita biasanya sering melakukan hal ini, namun sadarkah anda hal ini membuat laptop lebih panas lagi, karena udaranya terbungkam. usahakan gunakan blower laptop.


8. Hindarkan dari debu

Bersihkan laptop anda apalagi di bagian keyboard karena biasanya berdebu dan debu dapat meyumbat kerja mesin di dalam laptop, sifat debu yang kering dan berjumlah banyak bisa saja memicu terjadi nya kebakaran dalam mesin saat panas.


Lihat juga Windows Experience Index untuk mengukur kemampuan laptop anda.

0 komentar:

Post a Comment

Copyright © 2014 Dunia Naeta All Right Reserved